Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) Jaya Provinsi Jambi menggelar peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 H

JatiNews, Jambi – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) Jaya Provinsi Jambi menggelar peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 H dengan tema Refleksi Menjadi Hamba yang Lebih Baik. Acara ini berlangsung di kantor DPD GRIB Jaya Provinsi Jambi, Kamis (13/02/2025).

Selain dihadiri oleh Dewan Perwakilan Cabang (DPC) GRIB dan Pimpinan Anak Cabang (PAC) se-Provinsi Jambi, acara ini juga diisi dengan pemberian santunan kepada anak yatim sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama.

Sekretaris Daerah (Sekda) GRIB Jaya Provinsi Jambi, Roy C. Saragih, menekankan pentingnya peringatan Isra’ Mi’raj sebagai momentum refleksi spiritual. Menurutnya, perjalanan Nabi Muhammad SAW dalam Isra’ Mi’raj mengajarkan umat Islam tentang urgensi ibadah sholat dan ketaatan kepada Allah SWT.

“Isra’ Mi’raj mengajarkan kita tentang pentingnya ibadah sholat dan ketaatan kepada Allah SWT. Sebagai seorang muslim, kita harus senantiasa meningkatkan kualitas ibadah kita,” ujarnya.

Tema acara tersebut diharapkan dapat menjadi pedoman dalam kehidupan sehari-hari bagi seluruh keluarga besar DPD GRIB Jaya se-Provinsi Jambi. Roy C. Saragih menegaskan bahwa refleksi dari Isra’ Mi’raj dapat diwujudkan dalam bentuk sinergi dengan masyarakat, pemerintah, pengusaha, serta organisasi masyarakat.

Baca juga:  Gubernur Al Haris Terima Penghargaan Bintang Abhinaya Jagadhita dari Dekopin

Sementara itu, Ketua DPD GRIB Jaya Provinsi Jambi, Hairul Amri Prastio, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh jajaran DPD, termasuk Ketua PAC dan Ketua DPC, yang telah mendukung terselenggaranya acara ini.

“Semoga dengan acara ini dapat menjadi momentum bagi kita untuk menjadi hamba yang lebih baik,” ungkapnya.

Hairul juga menambahkan bahwa peringatan ini bertujuan untuk menggali hikmah dari peristiwa Isra’ Mi’raj serta memperkuat persatuan dalam tubuh organisasi.

“Kami selaku DPD GRIB Jaya Provinsi Jambi memohon dukungan dan doa dari seluruh anggota serta masyarakat Jambi agar GRIB JAYA semakin maju, tetap setia, dan selalu dalam satu komando,” tutupnya. (NIL)

By Redaksi

Tinggalkan Balasan