JatiNews, Jambi – Cabang Olahraga (Cabor) angkat besi Jambi hari ini menyumbang dua medali perunggu PON XXI Aceh-Sumut.

Dua perunggu itu diraih oleh atlet, yakni Tania Constantia di kelas 59 Kg putri dan Fannie Wahyu Agnie yang turun di kelas 64 Kg.

Pertandingan angkat besi berlangsung di venue angkat besi, Komplek Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Jumat, 6 September 2024.

Tania di kelas 59 kg mencatat total angkatan 178 Kg, dan Fannie di kelas 64 Kg  yang harus puas dengan total angkatan 187 Kg.

“Terimakasih keluarga dan masyarakat Jambi atas doa dan dukungannya. Mohon maaf baru bisa menyumbang medali perunggu,” ujar Tania Constantia saat diwawancarai usai pertandingan.

“Ini pertama buat saya dengan torehan juara 3 mudah-mudahan di tahun berikutnya bisa lebih meningkat lagi dan tentunya harus giat berlatih lagi,” sambungnya.

Tak lupa, dirinya juga memberikan motivasi kepada atlet Jambi yang masih berjuang agar kembali meraih prestasi dan dapat menyumbangkan medali bagi Provinsi Jambi.

Baca juga:  Usai Mandalika, Pebalap Binaan Astra Honda Langsung Bidik Podium di IATC Motegi Jepang

“Semoga teman-teman atlet dari Kontingen Jambi yang lain bisa menambah perolehan medali, dan mudah-mudahan ada lagi tambahan medali emas untuk Jambi, tetap semangat,” tuturnya.

Sementara itu Ketua Umum Koni Provinsi Jambi, Budi Setiawan menyampaikan apresiasi kepada Tania atas capaian yang didapat hari ini.

Budi Setiawan berharap para atlet angkat besi lain yang masih akan ikut pertandingan dapat menjaga kesehatan, stamina dan fokus untuk meraih juara.

“Selamat kepada Fanie yang telah berhasil menyumbangkan medali perunggu bagi Jambi,” ucapnya.

Dirinya juga berharap, para atlet Kontingen Jambi lainnya dapat menyusul dan turut menambah perolehan medali bagi Provinsi Jambi.

Sebelumnya atlet angkat besi Jambi, Juliana Klarisa, kelas 55 kg, lebih dahulu membuka perolehan medali emas PON XXI Aceh-Sumut.

Prestasi ini tidak hanya memastikan medali emas, tetapi juga mengukuhkan Juliana sebagai pemegang rekor nasional baru untuk kelas 55 kg A, dengan angkatan clean & jerk dari 107Kg menjadi 108Kg.

Kemudian total angkatan Snatch & jerk juga pecah rekor PON, dari 187 Kg menjadi 190 kg. (Wjs)

Baca juga:  Tanjab Barat Raih Medali Perunggu Arung Jeram